Gejala dan Pengobatan Demam Berdarah Dengue
Jumat, 25 April 2014
Tambah Komentar
Salah satu jenis penyakit yang cukup berbahaya dan ditakuti oleh orang-orang di dunia adalah Demam Berdarah Dengue atau yang lebih dikenal dengan DBD. Penyakit ini menjadi sangat ditakuti karena menjadi salah satu penyebab dari kematian banyak orang di dunia ini. Penyakit ini biasanya menyerang orang-orang yang bermukin di negara tropis dan negara subtropis. Banyak yang berpendapat bahwa penyakit Demam Berdarah Dengue ini terjadi karena faktor genetik, strain dan juga faktor geografis. Penyakit Demam Berdarah Dengue ini sendiri ditularkan oleh nyamuk Aedes aegypti yang sebelumnya telah menggigit orang lain yang juga mendapatkan penyakit dengeu. Penularan penyakit ini sendiri adalah dengan melalui gigitan nyamuk.
Penderita penyakit ini biasanya akan merasakan nyeri pada kepalanya, sakit saat menggerakkan punggung dan bola matanya dan juga menggigil. Beberapa jam kemudian, dia akan merasakan kesakita pada sendi dan tungkainya. Setelah itu, suhu tubuh akan meningkat hingga 40 derajat celcius dengan tekanan darah rendah namun detak nadi normal. Warna kemerahan juga akan terjadi pada bola mata serta wajah penderitanya. Selain itu, tenggorokan dan kelenjar leher akan ikut membesar.
Penderita penyakit ini biasanya akan disarankan untuk mengkonsumsi lebih banyak minum air untuk mengganti cairan tubuhnya. Selain air putih, penderita juga akan disarankan untuk mengkonsumsi susu, air teh atau gula sirup. Selain itu, penderita juga akan disarankan untuk mengkonsumsi oralit atau garam elektrolit sebanyak satu sendok makan setiap 5 menit.
sumber http://ift.tt/1mETXLX
Belum ada Komentar untuk "Gejala dan Pengobatan Demam Berdarah Dengue"
Posting Komentar